Bisnis.com, TIMIKA--Kunjungan Presiden Joko Widodo ke tanah Papua benar-benar dimanfaatkan Kabupaten Mimika untuk bisa mewujudkan impian punya bandar udara secepatnya
Bupati Mimika, Papua Eltinus Omaleng meminta bantuan kepada Presiden Joko Widodo agar mendorong percepatan pembangunan Bandara Mozes Kilangin Timika.
Kepada Antara di Timika, Jumat, Bupati Omaleng mengatakan Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara bersama Pemkab Mimika kini terus memacu pembangunan fasilitas terminal penumpang di sisi selatan Bandara Mozes Kilangin Timika.
Fasilitas terminal penumpang berkonstruksi dua setengah lantai seluas 42 meter persegi itu dikerjakan secara "keroyokan" oleh pihak Kemenhub dan Pemkab Mimika, masing-masing dengan volume bangunan seluas 21 ribu meter persegi.
"Kami meminta dukungan penuh Bapak Presiden Jokowi agar pembangunan fasilitas terminal penumpang Bandara Timika bisa selesai tepat waktu sehingga ditargetkan tahun 2019 sudah bisa diresmikan dan beroperasi," kata Bupati Omaleng.
Saat tiba di Bandara Mozes Kilangin Timika sesaat sebelum bertolak menuju Agats, Asmat, Kamis (12/4), Presiden Jokowi menyempatkan diri melihat dari jauh bangunan terminal penumpang Bandara baru Mozes Kilangin Timika yang baru dalam tahap pekerjaan pemasangan rangka baja dan atap.
Baca Juga
Kepada Bupati Mimika Eltinus Omaleng, Presiden Jokowi memuji keberanian Pemkab Mimika mengalokasikan anggaran yang cukup besar untuk menyelesaikan pembangunan gedung terminal penumpang Bandara Timika selain dari sumber dana APBN.
"Beliau tanya kapan selesainya pembangunan gedung terminal penumpang Bandara Timika. Saya katakan jika tidak ada kendala dalam hal anggaran maka tahun depan sudah harus diresmikan. Kami berharap Presiden Jokowi nantinya yang akan meresmikan fasilitas terminal penumpang Bandara Timika," kata Bupati Omaleng.
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi menjanjikan kepada Pemkab dan masyarakat Mimika untuk mendukung percepatan pekerjaan fasilitas terminal penumpang Bandara Timika.
Sebab Bandara Timika juga merupakan bandara hub atau penyangga untuk memasok bahan kebutuhan pokok masyarakat pada sembilan kabupaten di wilayah pedalaman Papua.
"Bapak Presiden menjanjikan untuk membantu percepatan pembangunan fasilitas terminal Bandara Timika. Beliau meminta kami untuk segera menemui Menteri Perhubungan (Budi Karya Sumadi)," kata Bupati Omaleng.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel