Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BMKG Ingatkan Potensi Gelombang Tinggi di Papua Barat

Potensi gelombang tinggi mencapai 2,5 meter sampai 4,0 meter dan kecepatan angin dapat mencapai 20-30 knots terjadi secara umum di wilayah perairan Papua Barat dan perairan utara Papua.

Bisnis.com, JAYAPURA - Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BBMKG) Wilayah V Jayapura, Provinsi Papua, meminta masyarakat waspada atas potensi gelombang tinggi yang mencapai 2,5 meter sampai 4,0 meter dan kecepatan angin dapat mencapai 20-30 knots terjadi secara umum di wilayah perairan Papua Barat dan perairan utara Papua.

"Prakiraan cuaca gelombang laut dan angin kencang di wilayah perairan berlaku 24 jam mulai 6 Januari 2020 pukul 09.00 WIT," kata Kepala BBMKG Wilayah V Jayapura, Petrus Demon Sili di Jayapura, Minggu (12/1/2020).

Dia mengingatkan nelayan dan nakhoda kapal agar mewaspadai gelombang tinggi dan angin kencang yang terjadi di perairan Papua dan Papua Barat. Nakhoda kapal Tongkang, Kapal Ferry dan kapal berukuran besar juga diminta memperhatikan risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran.

"Untuk perahu nelayan diharapkan mewaspadai kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25 meter," katanya.

Untuk nakhoda kapal tongkang, diharapkan memperhatikan kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1,5 meter.

Kepada nakhoda kapal Ferry, dia meminta perhatian pada kecepatan angin 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 meter.

"Sedangkan kapal ukuran besar seperti kapal kargo/kapal pesiar diharapkan memperhatikan kecepatan angin lebih dari 12 knot dan tinggi gelombang di atas 4,0 meter," katanya.

Petrus mengingatkan warga yang tinggal dan beraktivitas di pesisir agar selalu waspada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper