Bisnis.com, MANOKWARI--Satuan Brigade Mobil Polda Papua Barat telah menyiapkan personel untuk diperbantukan dalam kegiatan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi Papua.
Kapolda Papua Barat Brigjen Pol Rudolf Albert Rodja kepada Antara di Manokwari, Minggu mengatakan dalam waktu dekat mereka akan diberangkatkan ke Papua.
"Kita akan berangkatkan BKO (Bantuan Kendali Operasi), ini sesuai perintah bapak Kapolri untuk membantu pengamanan Pilkada di Papua," kata Rudolf.
Ia berharap, Kasat Brimob menyiapkan personelnya secara baik. Latihan harus dimatangkan sehingga saat tiba di Papua mereka bisa menjalankan tugas secara baik.
Kasat Brimob Polda Papya Kombes Pol Jeremias Rontini, pada wawancara beberapa waktu lalu mengatakan, bantuan personel Brimob dari Papua Barat sebanyak satu SSK (satuan setingkat kompi).
"Nanti saya yang akan menerima mereka setelah saya berada di Papua,"kata Rontini usai melepas Jabatan Kasat Brimob Papua Barat untuk menerima jabatan baru sebagai Kasat Brimob Polda Papua.
Baca Juga
Ia menyebutkan, mengawali tugas sebagai Kasat Brimob Papua ia akan kembali melakukan pemetaan daerah rawan konflik pada pelaksanaan Pilkada nanti.
"Seperti Paniae, Timika itukan dikategorikan sebagai daerah rawan konflik. Kami akan melakukan pemetaan lagi," kata dia.
Menurutnya, daerah rawan konflik akan menjadi perhatian khusus dalam pendistribusian personel. Ia sadar, dinamika masyarakat di Provinsi Papua lebih tinggi dibanding Papua Barat.
"Kami akan optimalkan sumber daya yang ada dan tentu koordinasi dengan semua pihak," sebutnya lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel