Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

NOTA KEUANGAN RAPBN 2018: Sidang Dibuka Fadli Zon, Setya Novanto ke Mana?

Ketidakhadiran Novanto juga terlihat saat acara sesi foto bersama Presiden Jokowi yang hanya diikuti oleh para wakil ketua DPR masing-masing Fahri Hamzah, Agus Hermanto dan Taufik Kurniawan serta Fadli Zon. Ketua DPD Oesman Sapta Odang beserta para wakil masing-masing Nono Sampono dan Darmayanti Lubis.
Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla berfoto bersama dengan pimpinan DPR/DPD RI sebelum pembacaan Nota Keuangan RAPBN 2018 di Gedung DPR, Rabu (16/8/2017)./Bisnis Indonesia-Dedi Gunawan
Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla berfoto bersama dengan pimpinan DPR/DPD RI sebelum pembacaan Nota Keuangan RAPBN 2018 di Gedung DPR, Rabu (16/8/2017)./Bisnis Indonesia-Dedi Gunawan

Kabar24.com, JAKARTA — Ketua DPR Setya Novanto tidak jadi memimpin Sidang Paripurna dengan agenda pembacaan Nota Keuangan dan RAPBN 2018 oleh Presiden Joko Widodo. Setnov—panggilan Setya Novanto— beralasan sakit.

Sebelumnya Setnov jadwalkan hadir dan akan menyampaikan pidato pembukaan masa sidang DPR Tahun 2017/2018.

Meski tidak memerinci keterangannya, saat membuka sidang, Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyatakan permintaan maaf kalau koleganya Setya Novanto tidak bisa menghadiri sidang tersebut. Fadli Zon hanya menyebutkan bahwa ketua umum DPP Partai Golkar itu ‘kurang sehat’.

Ketidakhadiran Novanto juga terlihat saat acara sesi foto bersama Presiden Jokowi yang hanya diikuti oleh para wakil ketua DPR masing-masing Fahri Hamzah, Agus Hermanto dan Taufik Kurniawan serta Fadli Zon. Ketua DPD Oesman Sapta Odang beserta para wakil masing-masing Nono Sampono dan Darmayanti Lubis.

Sebelumnya, Setnov yang kini berstatus tersangka dalam kasus korupsi KTP elektronik sempat memberikan keterangan pers yang menyatakan apresiasinya atas pencapaian kinerja pemerintahan Presiden Jokowi.

Kemarin Sekjen DPR Achmad Djuned saat dimintai konfirmasi menyatakan bahwa Setnov tetap sebagai Ketua DPR dan akan membuka sidang pada hari ini.

Djuned mengatakan sampai kemarin belum ada perubahan soal kehadiran Setnov. Pimpinan DPR lainnya juga dijadwalkan hadir, ujarnya. Pasalnya, isu liar menyebutkan Novanto tidak akan menghadiri sidang tahunan MPR-DPR-DPD tahun ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper